Selamat Datang di Blog Sobat Dunia Kita

Blog sederhana yang berusaha melayani kebutuhan Anda.

Mari berkomentar, memberi kritik dan saran untuk kemajuan dan perkembangan blog kami

Masukan Anda sangat kami butuhkan untuk perkembangan kami.

Semoga Anda nyaman dengan kehadiran kami

Kepuasan Anda adalah kebahagiaan kami.

Terima Kasih sudah datang jangan lupa datang kembali

Kami doakan Anda selalu dalam lindungan-Nya dan sukses untuk Anda.

Selasa, 08 Oktober 2019

Yuk, Cari Tahu Tradisi Ulang Tahun

SELAMAT ULANG TAHUN

Demikian kata diucapkan untuk orang yang sedang merayakan hari lahir mereka. Ulang tahun adalah tradisi masyarakat dunia. Semua kalangan merayakannya baik anak kecil, remaja, orang tua bahkan kakek - nenek yang sudah tuapun ikut merayakan. 

Pernahkah Anda penasaran tentang bagaimana asal usul ulang tahun itu bermula?Bagaimana cara merayakannya?Tradisi apa saja untuk merayakannya?
Yuk, simak selangkapnya !!!


Tradisi Perayaan Ulang Tahun
Pada saat Firaun memakai mahkota untuk bangsa Mesir Kuno, masyarakat menganggapnya sebagai wujud Dewa.Sehingga hari tersebut dianggap lebih penting dibanding kelahiran masyarakat biasa ke dunia. Tanggal kelahiran Firaun sebagai 'Dewa' tersebut terus dirayakan berulang kali setiap tahun. Peneliti meyakini bahwa Firaun merayakan ulang tahunnya pertama kali pada 3000 SM.

Tradisi Lilin Saat Ulang Tahun
Pada era Yunani kuno tradisi lilin dan kue ulang tahun diperkenalkan. Warga Yunani akan mempersembahkan kue berbentuk bulan untuk Artemis dengan beberapa lilin di atas kue. Artemis merupakan dewi hewan liar, pemburu dan dewi kelahiran. Mereka memakai lilin sebagai refleksi cahaya bulan dan kecantikan. Tradisi ini dipakai banyak orang untuk merefleksikan ulang tahun sebagai awal kehidupan baru yang lebih bersinar.

Tradisi Kue Ulang Tahun
Pada abad ke-18, perayaan ulang tahun mulai menyebar ke seluruh dunia. German merupakan pelopor perayaan ulang tahun anak-anak haruslah ramah dan menyenangkan. Untuk membuat suasana lebih menyenangkan, dibuatlah kue ulang tahun yang awalnya berbentuk roti. Lalu di atas roti diberi lilin-lilin yang bila ditiup (mitosnya) dapat mengabulkan harapan.

Tradisi Doa dan Hening
Berdoa atau hening sejenak untuk mengungkapkan permohonan dan syukur untuk disampaikan. Berdoa dan Hening dilakukan sebelum meniup lilin.
Masyarakat Yunani Kuno meyakini bahwa asap adalah salah satu sarana menyampaikan pesan dan permohonan kepada dewa. Maka dari itu salah satu sarana untuk menyampaikan pesan tersebut adalah menggunakan lilin.

Tradisi Ulang Tahun Untuk Orang Biasa
Pada mulanya ulang tahun adalah untuk raja dan dewa, namun bangsa Romawi memulai perayaan ulang tahun untuk masyarakat 'biasa'. Orang biasa dapat merayakan ulang tahun dengan teman dan keluarga mereka. 
Perayaan ulang tahun pada zaman Romawi kuno hanya ditujukan untuk laki - laki. Lalu setelah abad ke 12, perempuan zaman Romawi boleh merayakannya sampai sekarang.

Lagu "Happy Birthday to You" 
Pada tahun 1893, Patty Hill dan Mildred J menulis lagu yang berjudul "Good Morning To All" untuk dinyanyikan oleh siswa-siswa di seluruh dunia. Saat lagu ini sampai di Amerika, keluar berbagai versi lain. 
Pada tahun 1924, Robert Coleman mengeluarkan buku lagu yang mengganti lirik lagu itu dan diulang-ulang menjadi lagu yang kita tahu sekarang, yaitu "Happy Birthday to You".


Ok.....Sobat demikian ulasan seputar ulang tahun semoga bermanfaat memberikan wawasan dan pemahaman tentang tradisi yang ada pada ulang tahun. See U...

Sumber : www.tentik.com